11 Juni, 2009

Mengenai X-Banner :
1. Warna Dominan Biru Muda
Diharapkan x-banner ini menarik perhatian orang lain,sehingga warna yang digunakan sebaiknya warna cerah, sehingga dapat memancing orang yang melintas untuk melihatnya.


2. SoRie Cell
Tulisan “SoRie Cell” sebagai nama perusahaan berwarna transparan dengan garis hitam ditepi huruf. Hal ini untuk memperjelas background. Walaupun huruf transparan,namun nama perusahaan tetap dapat dilihat dan dibawa dengan jelas.
3. Background SoRie Cell
Sebagai backgraound nama perusahaan,digunakan tampilan aurora. Bermaksud untuk menyampaikan kepada konsumen bahwa perusahaan tersebut senantiasa cerah dan berkilau (sukses dan konsisten) sehingga diharapkan dapat menarik minat konsumen.
4. Gambar Perlengkapan HP dan Logo Operator
Gambar perlengkapan HP tersebut mewakili layanan-layanan yang ditawarkan oleh Sorie Cell. Sedangkan logo operator maksudnya SoRie Cell menyediakan pelayanan terhadap pengguna jaringan sellular yang bersangkutan, seperti pengisian pulsa dan lain-lain.
5. Gambar Seorang Gadis Kecil yang Menengadah
Merupakan perwujudan dari SoRie Cell sendiri. Tangan menengadah dan diatasnya terdapat fitur-fitur yang ditawarkan oleh SoRie Cell. Sehingga gambar tersebut dapat diartikan sebagai : “kami SoRie Cell menyediakan .......(layanan yang ditawarkan)”.
6. Kupu-kupu
Kupu-kupu merupakan hewan yang indah dan senantiasa mencari madu yang terdapat pada bunga yang indah pula. Kami mengambil gambar kupu-kupu sebagai gambaran pelayanan SoRie Cell yang ramah.
7. Alamat dan CP
Berfungsi memperjelas lokasi perusahaan dan membantu konsumen untuk menghubungi kami, baik untuk berbelanja maupun layanan pengaduan.

Konsep banner dan X_banner

Banner ini didesain sebagai banner/spanduk indoor atau ditempatkan didalam ruangan. Latar belakang membuat banner ini yaitu sebagai sarana pengenalan jurusan Sosial Ekonomi Pertanian kepada mahasiswa baru yang belum memahami makna dari jurusan SOSEK.

Hal-hal yang berkaitan dengan banner :

1. Background Berwarna Biru

Warna biru dimaksudkan untuk menampilkan kesan cerah, sehingga spanduk menarik untuk dilihat. Dan juga terdapat garis-garis putih yang merupakan bayangan dari aliran air, ini menggantikan warna hijau yang identik dengan fakultas pertanian, karena warna hijau terkesan lebih gelap.

2. Terdapat Tiga (3) Warna Tulisan

Warna kuning disadur dari warna bendera fakultas ekonomi,karena di dalam SOSEK juga merujuk kepada bidang ilmu ekonomi. Warna hijau, merupakan cerminan dari bendera fakultas pertanian. Dan warna merah sebagai jargon melambangkan berani, baik dalam bertindak maupun mengambil keputusan.

3. Logo Unila

Logo tersembunyi dibalik warna biru dan diatas warna hijau,selain untuk mempercantik tampilan,juga bermaksud mengusung universitas lampung di atas warna hijau yang sebebarnya adalah gambar tanaman (dapat diibaratkan padi) sebagai ciri utama fakultas pertanian.

4. Maju Pertanianku, Maju Bangsaku, Makmur Saudaraku.

3M, merupakan ambisi yang mungkin dapat dicapai bersama SOSEK UNILA. Secara tidak langsung mengarahkan pemikiran pembacanya bahwa SOSEK dapat memajukan pertanian dan bangsa Indonesia sehingga dapat memakmurkan rakyatnya,khususnya petani.

5. You’ll Never Walk Alone

Sebagai jargon yang artinya “kamu tidak akan pernah berjalan sendiri”. Maksudnya, SOSEK merupakan suatu komunitas yang saling saling bekerja sama dan saling membantu.

6. Telapak Kaki

Melanjutkan makna dari jargon di atas,telapak kaki berjalan ke arah gambar mahasiswa-mahasiswa sosek. Menggambarkan kebersamaan yang ada di dalam SOSEK sesuai dengan jargon.

10 Juni, 2009

Multimedia merupakan program komputer yang menggunakan Dua atau lebih tipe media dan biasanya mengguanakan media teks, grafis, dan audio. manfaat multimedia dalam kaitannya menyampaikan informasi diantaranya adalah :
1. Informasi yang akan disampaikan akan menjadi lebih jelas
2. Pnyampaian informasi akan terlihat lebih menarik
3. Audience dapat melakukan aktivitas lain dan tidak merasa jenuh
4. Penyampaian informasi akanlebih bervariasi

Pengertian lainnya adalah :
Multimedia adalah ilmu yang mempelajari pengolahan data yang berupa teks, suara, gambar, baik statis maupun dinamis. Multimedia juga dapat didefinisikan sebagai gabungan beberapa elemen. Yakni,

1. Elemen Teks

Terdiri dari huruf, nomor, dll. Aplikasi dari elemen teks adalah WORD PROCESSING. Yang meliputi, *Microsoft word, *Notepad, dan *Office org.

2. Elemen Graphic

Terdiri dari objek yang berupa garis- garis, kotak, bulatan, shading, fill colours. Aplikasi dari elemen ini adalah DRAW PROGRAM. Yang meliputi, *Corel draw, *Adobe illustrator, dan * Adobe flash.

3. Elemen Image (gambar)

Terdiri dari gambar statik hasil kombinasi banyak pixel. Aplikasi elemen ini adalah PAINT PROGRAM. Yang meliputi, * Adobe photoshop, * Scanner maching, dan * ms. Paint.

4. Elemen Audio

Terdiri dari Sound (suara) Seperti musik player, dll. Aplikasi elemen ini adalah RECORDING, yang meliputi * cooledit pro 2.0 Dan komponen PLAYER. yang meliputi, *Winamp, * Jet audio, * Real player, dll.

5. Elemen Visual

Terdiri dari susunan gambar yang digerakkan. Aplikasi dari elemen ini adalah VIDEO EDITING. Yang meliputi , * Adobe premiere, * Canopus edius, dan * Pinnacle studios. Dan ANIMASI, yang meliputi, * Adobe after effect, * Adobe potoshop, * Adobe Flash.



Pemanfaatan Multimedia
1. Pembelajaran
2. Game
3. Film
4. Medis
5. Militer
6. Bisnis
7. Desain Arsitektur
8. lahraga dan Hobi
9. Iklan dan Promosi

Mengapa Multimedia?
Penyerapan sebesar 1,5% melalui sentuhan
Penyerapan sebesar 3,5% melalui penciuman
Penyerapan sebesar 11% melalui pendengaran
Penyerapan sebesar 83% melalui penglihatan

07 April, 2009

Untaian perasaan dan pemikiran untukmu, Sahabat…

Salam Sahabat
Saat Sedih Sembilu Sungguh Sangat Sengsara,
Sedu Sedan Seolah Semua Senang Semakin Sirna…
Saksikanlah Secara Seksama
Sejuk Segarnya Samudera Selat Selatan
Sambut Suara Senandung Simponi Seruling,
Selimuti Selubung Sutera Suci,
Sentuh Sayap Semesta,
Sarat Semerbak Seroja…
Songsong Semburat Samar Sinar Sang Surya,
Senyum Sempurna Sukacitanya
Sampaikan Salam Sapa Sahabat Setianya
Setiap Senja:
“Salam Saya Sahabat Sejati”…..